Pengertian Agama Secara Umum, Unsur, Tujuan & Fungsinya – Agama menurut kamus besar bahasa Indonesia adalah suatu sistem yang mengatur keimanan (kepercayaan) dan peribadatan kepada Tuhan yang Maha Kuasa, serta kaidah yang berkaitan dengan pergaulan manusia dan juga lingkungannya.
Nah, untuk lebih jelasnya Pendidik akan membahas mengenai pengertian Agama secara umum, unsur, tujuan dan fungsinya. Berikut Penjelasannya:
Contents
Pengertian Agama Secara Umum, Unsur, Tujuan & Fungsinya
Berikut adalah penjelasan mengenai agama secara umum dan para ahli.
Pengertian Agama
Agama adalah suatu bentuk keyakinan kita terhadap Tuhan Yang Maha Esa, dimana dengan agama kita dapat memiliki pedoman hidup yang akan membawa kita menuju jalan yang benar.
Secara bahasa, Agama berasal dari bahasa sansekerta yang berarti “tradisi”. Kata lain untuk menyatakan konsep ini adalah religi yang berasal dari bahasa latin adalah religio yang berarti “mengikat kembali”.
Definisi lain agama secara sederhana, sebagaimana yang kita tahu bahwa manusia memiliki keterbatasan dalam menjadikannya keyakinan bahwa ada sesuatu yang luarbiasa terhadap dirinya. Sumber-sumber yang luar biasa tersebutlah berasal dari Tuhan.
Secara istilah, agama merupakan sekumpulan aturan yang yang dapat mengarahkan manusia dalam arah serta tujuan tertentu dengan baik dan benar.
Kayakinan ini akan membawa manusia tersebut untuk mencari kedekatan pada Tuhan dengan cara menghambakan diri yakni menerima segala ketentuan yang menimpa pada dirinya itu berasal dari Tuhan.
Pengertian Agama Menurut Para Ahli
Menurut Emile Durkheim, agama adalah suatu sistem yang terdiri atas kepercayaan dan praktik yang berkaitan dengan hal suci serta menyatukan para penganutnya dalam suatu komunitas moral yakni umat.
Menurut Jappy Pellokila, agama adalah bentuk keyakinan dengan percaya adanya Tuhan yang Maha Esa dan percaya akan hukum-hukumnya.
Dengan demikian diperoleh pernyataan yang jelas bahwasanya agama itu adalah penghambaan manusia kepada Tuhannya. Terdapat tiga unsur dalam pengertian agama, yakni manusia, penghambaan dan Tuhan. Jika suatu ajaran atau paham mengandung ketiga unsur tersebut maka hal tersebut dapat dikatakan agama.
Unsur – Unsur Agama
Agar dapat memahami agama dengan mudah, maka kita harus terlebih dahulu mengetahui unsur-unsur dari agama, adapun unsur dari agama tersebut adalah sebagai berikut:
1. Manusia
Unsur pertama adalah manusia, yakni umat atau penganut suatu agama yang dapat berpikir dan percaya bahwa ada sesuatu di luar dirinya yang memiliki kuasa dan kekuatan yang tidak dapat dijelaskan dengan hukum Islam.
2. Penghambaan
Penghambaan yakni adanya kebutuhan manusia akan kedudukannya di hadapan sang Pencipta. Adapun dalam proses penghambaan manusia kepada Tuhannya terdiri dari; simbol-simbol agama, praktik agama, dan pengalaman keagamaan manusia itu sendiri.
3. Tuhan Yang Maha Esa
Tuhan adalah pencipta manusia dan alam semesta, Tuhan menciptakan manusia untuk menyembah kepadaNya, dan segala sesuatu yang terjadi kepada manusia semua atas izin Tuhan Yang Maha Esa.
Tujuan Agama
Agama tentu memiliki tujuan tersendiri, secara umum agama bertujuan sebagai tatanan kehidupan atau aturan yang berasal dari Tuhan, yang mana akan menjadikan manusia menjadi orang yang benar, baik dan selamat dunia akhirat. Tujuan lain dari agama adalah
- Untuk membimbing manusia ke jalan yang benar, dimana ajaran dan aturan tersebut berasal dari Tuhan Yang Maha Esa
- Untuk menyampaikan atau menyebarkan firman Tuhan Maha Esa kepada umat yang beragama, yakni berupa ajaran kebaikan dan perilaku kehidupan bagi manusia
- Untuk membimbing manusia menuju jalan yang baik dan benar sehingga akan memperoleh kebahagiaan ddunia akhirat.
Fungsi Agama
Secara umum, agama berfungsi sebagai pedoman hidup manusia agar dapat berada di jalan yang benar yakni jalan yang di ridhoi Tuhan Yang Maha Esa. Fungsi lain dari agama diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Sebagai pedoman hidup umat manusia, agar selalu berada di jalan yang benar
2. Sebagai sumber aturan dan tata cara hubungan manusia dengan Tuhannya, dan antar sesama manusia
3. Sebagai bentuk pedoman rasa keyakinan manusia terhadap sesuatu yang luar biasa (supranatural) yang berada di luar dirinya
4. Sebagai identitas manusia sebagai umat beragama.
Nah itulah tadi penjelasan mengenai Pengertian Agama Secara Umum, Unsur, Tujuan & Fungsinya Semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan kita semua. Terimakasih.